UN Panel on Critical Energy Transition Minerals (CETM) menekankan bahwa proses transisi energi harus menjunjung nilai-nilai kesetaran dan keadilan melalui implementasi standar Hak Asasi Manusia (HAM), hak masyarakat adat maupun lokal dan perlindungan lingkungan.

Critical Energy Transition Minerals (CRMs) atau bahan baku kritis merujuk pada logam, non-logam (mineral), dan zat lain (i.e Helium) yang dianggap penting untuk transisi energi terbarukan, ekonomi digital, dan keamanan nasional, serta yang pasokannya dapat berisiko karena kelangkaan geologis, masalah geopolitik, kebijakan perdagangan, atau faktor lainnya. Bahan baku tersebut digunakan sebagai komponen penting dalam berbagai teknologi energi hijau dan terbarukan seperti panel surya, baterai, dan turbin angin. Kebutuhan pasar atas mineral-mineral ini telah meningkat 2 kali lipat dalam 5 tahun terakhir dan diperkirakan akan meningkat antara 2 kali hingga 4 kali lipat pada tahun 2040.

UN Panel on Critical Energy Transition Minerals

Download

Bagikan